Resep Aneka Masakan enak, resep aneka kue kering dan basah, resep aneka minuman segar dingin dan hangat maupun panas, resep aneka masakan indonesia baik tradisional maupun yang modern.

Resep Dan Cara Membuat Kue Tambang Untir Untir Rasa Coklat Renyah

Resep Dan Cara Membuat Kue Tambang Untir Untir Rasa Coklat Renyah Membahas mengenai resep kue tambang atau resep untir untir rasa coklat yang renyah dan enak, Kue tambang adalah kue untir-untir, tapi ada yang menyebutnya juga dengan kue plintir. Kue tambang yang satu ini berbeda dari yang biasanya karena divariasikan dengan coklat. kue tambang variasi ini rasanya manis dan renyah. Biasanya kue ini mudah didapatkan di pasar tradisional, tapi di bulan ramadhan ini banyak juga supermarket yang menyediakan kue tambang sebagai kue lebaran. Penasaran dengan kue tambang coklat ini, yuk langsung dicoba.
Resep Cara Membuat Kue Tambang Variasi Coklat Untir Untir Renyah

Kue Tambang Untir untir Plintir Variasi Coklat



Bahan kue tambang variasi coklat :
500 gr tepung terigu
150 gr gula bubuk
1/2 sdt soda kue
1/2 sdt garam
1 sdt vanili bubuk
1 btr telur ayam
Air secukupnya
100 gr margarin
100 gr wijen putih
2 sdm bubuk coklat
Minyak goreng secukupnya

Cara membuat kue tambang variasi coklat

1. Campur tepung terigu, gula bubuk, soda kue, garam dan vanili bubuk, telur ayam dan air, aduk hingga rata.
2. Masukkan margarin, lalu uleni sampai adonan menjadi kalis.
3. Bagi adonan menjadi 2, 1 adonan beri wijen dan 1 adonan lagi beri coklat bubuk, masing-masing adonan di aduk sampai rata.
4. Giling masing masing adonan menjadi setebal 3mm. lalu temukan kedua ujungnya, pilin menjadi bentuk tambang, lalu tekan bagian ujungnya hingga menempel. Atau dalam bahasa jawa "di untir-untir".
5. Goreng dengan menggunakan minyak panas, di atas api sedang, hingga kue tambang matang dan berwarna kuning kecoklatan.
6. Angkat, tiriskan. Sajikan atau taruh ke dalam stoples yang bertutup rapat.

Inilah cara membuat kue tambang variasi coklat yang mudah dan enak. Jadi sobat onliners bisa membuat kue dengan cara yang mudah. Dengan penyimpanan yang benar kue tambang ini bisa bertahan lama dan tetap renyah. Coba resep kue lainnya juga cara membuat kue good time dan cara membuat kue nastar lebaran unik enak.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Resep Dan Cara Membuat Kue Tambang Untir Untir Rasa Coklat Renyah